Peringati HSN, PEMDA dan PCNU Tulungagung adakan Liga Santri 2017

Liga Santri 2017 kembali digelar. Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 2017 Pemerintah Kabupaten Tulungagung bekerjasama dengan PCNU Tulungagung mengadakan serangakaian agenda besar. Salah satunya adalah Liga Santri 2017 ini. Perlombaan ini berupa Turnamen Futsal Bersarung yang diikuti oleh santri-santri sekabupaten Tulungagung dengan ketentuan usia maksimal 20 tahun. Bertempat di Global Futsal Tulungagung, tercatat ada 40 tim yang terdaftar menjadi peserta turnamen.
Sarung sebagai simbol yang sering identik dengan santri dijadikan salah satu persyaratan, “Sarung dipakai ya tidak di blibet kan. Dibawah dengkul satu tabok” jelas salah satu panitia mengumumkan kepada para peserta. Dalam sambutannya, Bapak Syahri Mulyo selaku Bupati Tulungagung mengatakan “Futsal dengan memakai sarung ini adalah murni ide saya. Ini petanda bahwa Santri tidak hanya bisa mengaji tapi juga bisa berprestasi”.
Sebagai tanda pembuka turnamen secara bergiliran Bapak Syahri Mulyo dan Ketua PCNU Tulungagung K.H Abdul Hakim Musthofa melesatkan bola ke gawang diiringi tepuk tangan seluruh hadirin yang ada.(ibl/tar)
4.5
4
5