SMK NU Tulungagung wajibkan siswa baru untuk ikut MAKESTA

MAKESTA merupakan suatu pintu gerbang di mana pelajar menjadi anggota IPNU IPPNU secara resmi setelah di baiat.

Begitu juga di SMK NU Tulungagung yang menjadi salah satu sekolah kebanggaan warga NU ini menjadikan Makesta agenda wajib dan rutin tahunan dalam menyambut siswa baru agar mempunyai ghirah berjuang dan berkhidmat di IPNU IPPNU.

Pada hari sabtu ahad tanggal 27-28 Juli 2019 merupakan waktu yang menurut pengurus komisariat tepat, setelah sekolah melaksanakan kegiatan yang cukup padat dalam rangkaian kegiatan MPLS dan MOGD SMK NU Tulungagung.

“iya benar kegiatan Makesta ini wajib bagi siswa baru dan siswa senior yg belum melaksanakan, mengingat ada instruksi dari PW LP Ma’arif NU Jawa Timur terkait ada peralihan organisasi OSIS menjadi IPNU IPPNU di sekolah yang di naungi LP Ma’arif NU dan tercatat ada 83 siswa yang mengikuti kegiatan makesta ini” jelas Tio selaku ketua pelaksana kegiatan

Peserta terlihat antusias dan bersemangat mengikuti kegiatan makesta dari awal hingga akhir baiat di aula kebanggaan SMK NU Tulungagung.

Seperti biasanya Kegiatan Makesta ini diisi dengan materi ASWAJA, Ke NU an, IPNU – IPPNU, Kepemimpinan, Keorganisasian dan Keindonesian yang merupakan SOP Kaderisasi IPNU IPPNU oleh narasumber yang berkompeten di bidangnya.

Harapan besar dari panitia dan pihak sekolah SMK NU Tulungagung adalah dapat menjadi sekolah di bawah naungan LP Ma’arif NU yang berperan sebagai sekolah percontohan dalam berbagai aspek, terkhusus dalam ranah keorganisasian Pelajar di Tulungagung, sehingga tidak berlebihanlah jika SMK NU Tulungagung merupakan “Sekolah Kebanggaan Warga NU”. (Satrio Dono Roso)

5 thoughts on “SMK NU Tulungagung wajibkan siswa baru untuk ikut MAKESTA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *